Beranda | Artikel
Sebab-sebab Terkabulnya Doa (Ustadz Muhammad Wasitho, M.A.)
Selasa, 12 November 2013

Bersama Pemateri :
Ustadz Muhammad Wasitho

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Muhammad Wasitho, M.A.

Ringkasan Ceramah Agama Islam: Sebab-sebab Terkabulnya Doa

Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu:, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

إِنَّ اللهَ تَعَالَى طَيِّبٌ لاَ يَقْبَلُ إِلاَّ طَيِّباً، وَإِنَّ اللهَ أَمَرَ الْمُؤْمِنِيْنَ بِمَا أَمَرَ بِهِ الْمُرْسَلِيْنَ فَقَالَ تَعَالَى : ,يَا أَيُّهَا الرُّسُلُ كُلُوا مِنَ الطَّيِّبَاتِ وَاعْمَلُوا صَالِحاً – وَقاَلَ تَعَالَى : , يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ آمَنُوا كُلُوا مِنْ طَيِّبَاتِ مَا رَزَقْنَاكُمْ – ثُمَّ ذَكَرَ الرَّجُلَ يُطِيْلُ السَّفَرَ أَشْعَثَ أَغْبَرَ يَمُدُّ يَدَيْهِ إِلَى السَّمَاءِ ياَ رَبِّ يَا رَبِّ وَمَطْعَمُهُ حَرَامٌ وَمَشْرَبُهُ حَرَامٌ وَمَلْبَسُهُ حَرَامٌ وَغُذِّيَ بِالْحَرَامِ فَأَنَّى يُسْتَجَابُ لَهُ

“Sesungguhnya Allah Dzat yang Maha Baik (yang Maha Suci), Dia tidak menerima kecuali yang baik-baik. Dan sesungguhnya Allah Subhanahu wa Ta’ala telah memerintahkan kaum mukminin, sebagai Allah perintahkan para RasulNya. Allah Ta’ala berfirman, “Wahai para Rasul, makanlah dari makanan-makanan yang baik dan beramal shalihlah, sesungguhnya Aku Maha Mengetahui apa yang kalian lakukan.” Dan Allah Ta’ala juga berfirman, “Hai orang-orang yang beriman, makanlah dari makanan-makanan yang baik, yang kami rezekikan kepada kalian.”

Kemudian Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menyebutkan seorang laki-laki yang melakukan perjalanan yang jauh, rambutnya acak-acakan, dan wajahnya berdebu, dia menengadahkan kedua tangannya ke langit, sambil berucap, “Ya Rabbi, Ya Rabbi…” Namun sayang, makanan yang dia makan haram, minumannya haram, pakaian yang dia kenakan juga haram, dan ia pun dikenyangkan dengan sesuatu yang haram, maka bagaimana mungkin doanya dikabulkan oleh Allah Subhanahu wa Ta’ala.”

Simak selanjutnya dengan mengunduh kajian ini.

Download Ceramah Agama Islam

Mari bagikan ke saudara-saudara kita di Facebook, Twitter, dan Google+. Jazakumullahu khoiron.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/4092-sebab-sebab-terkabulnya-doa-ustadz-muhammad-wasitho-m/